Kamis, 13 September 2012

Penjelasan Disbursement Dana Beasiswa


Menindaklanjuti proses disbursement Tahap I September 2012 ada beberapa hal yang ingin kami sampaikan, diantaranya :
1.  Nomor rekening wajib atas nama pribadi dan rekening yang digunakan harus sesuai ketentuan masing-masing universitas
     *(khusus untuk UNAND & IPB menggunakan rekening bank OCBC NISP)
2. Sesuai dengan pengumuman per 4 September 2012, update terakhir rekening di Sistem Beasiswa Online (www.beasiswa.or.id) adalah 6 September 2012.
* Apabila melewati tanggal tersebut, maka Rekan-rekan sudah dipastikan masuk dalam list yang belum mendapat dana beasiswa Tahap I.
* Perlu diperhatikan, jika ada rekan-rekan melakukan pergantian nomor rekening setelah tanggal 6 September 2012, maka dana beasiswa tetap kami transfer ke rekening lama.
* Silahkan rekan-rekan melakukan pemeriksaan ulang dan konfirmasi perubahan nomor rekening ke contact@karyasalemba4.org
3. Bagi rekan-rekan yang belum mendapatkan dana beasiswa Tahap I September 2012, akan diakumulasikan dengan pencairan dana Tahap II Oktober 2012.
* Perlu diingat  untuk kedepannya bahwa proses transfer selalu dilakukan secara kolektif di seluruh Universitas mitra.
* Jika ada keluhan terkait dengan proses pencairan dana beasiswa yang tertunda, maka akan direspon secara kolektif bukan satu persatu.
* Proses pencairan dana beasiswa ini melalui proses yang panjang sehingga memerlukan waktu berhari-hari. Oleh karenanya, jika melewati batas yang telah kami tentukan maka nama rekan-rekan tidak kami proses dan menunggu proses bulan selanjutnya.
4. Laporan I (penerimaan dana) paling telat dilakukan 10 hari setelah dana beasiswa dicairkan setiap bulannya.
* Jika melebihi batas waktu yang ditentukan maka nama rekan-rekan tidak akan kami proses dan mendapat sangsi penundaan beasiswa. 
5. Laporan II (penggunaan dana beasiswa) dilakukan awal bulan berikutnya.
* Misalnya, dana beasiswa September 2012 ini dilaporkan pada awal bulan Oktober 2012, demikian seterusnya.
6. Bagi rekan-rekan yang mendapatkan sangsi penundaan beasiswa, diharuskan melakukan Laporan I dengan mengisi " BELUM MENDAPATKAN DANA BEASISWA" 
7. Nomor rekening yang tercantum dalam Sistem Beasiswa Online akan digunakan untuk proses transfer beasiswa selama satu periode beasiswa, Oleh karenanya mahasiswa tidak diperkenankan untuk ganti nomor rekening.
* Kepada rekan-rekan yang tidak memenuhi persyaratan yang ditentukan oleh KSE ataupun terdapat permasalahan seputar rekening seperti rekening tutup dsb. Harap segera mengkonfirmasi melalui email contact@karyasalemba4.org

|SHARING|NETWORKING|DEVELOPING|

0 komentar:

Posting Komentar